Posts

Showing posts from August, 2019

Menilik Potensi Bisnis Klub Sepakbola Indonesia (2)

Lanjutan dari blog sebelumnya, kali ini akan dibahas faktor no 3-5 mengenai fanatisme suporter, dukungan pemerintah dan masalah pengaturan skor. Fanatisme suporter di Indonesia baik tingkat klub maupun timnas tak perlu diragukan. Harta, jabatan bahkan nyawa pun dikorbankan untuk menyaksikan laga klub kesayangannya maupun sekedar memberi atribut. Di tingkat timnas juga demikian. Kehadiran suporter sendiri memberikan manfaat: Membantu meningkatkan jumlah pengguna transportasi umum yang berarti membantu kontribusi menaikkan pendapatan usaha transportasi umum Mendukung klub kesayangannya Terbukanya lapangan kerja baru (usaha merchandise, pedagang, dan profesi pendukung seperti pengacara akuntan dll) Meningkatkan pendapatan daerah dari pajak (bisa dari pajak penghasilan pemain pelatih, pajak bumi bangunan, pajak penjualan dari transfer pemain, pajak hak siar dll) Fanatisme ini membuat Indonesia menjadi salah satu pangsa pasar bisnis sepakbola yang menggiurkan di dunia. Sungguh...

Menilik Potensi Bisnis Klub Sepakbola Indonesia (1)

Sepakbola adalah salah satu olahraga favorit di dunia. Sepakbola bisa dinikmati semua kalangan baik kalangan kelas atas maupun masyarakat biasa sekalipun. Menurut data dari Totalsportek jumlah penyuka sepakbola di dunia mencapai 4 miliar dari 7,8 miliar penduduk dunia. Karena banyak diminati maka sepakbola bisa menjadi potensi bisnis tersendiri di dunia. Tak terkecuali di Indonesia. Di Indonesia, penduduk yang menyukai sepakbola cukup banyak. Indonesia menempati urutan kedua negara penyuka sepakbola di dunia setelah Nigeria, dengan persentase 77% dari 260 juta jiwa berdasarkan hasil riset Nielsen Sport. Dengan jumlah penggemar sepakbola seperti itu pastinya akan memberikan potensi bisnis tersendiri di sepakbola, salah satunya melalui penjualan merchandise . Bisnis sepakbola juga memiliki potensi membantu meningkatkan perekonomian negara dari tingkat daerah. Yang dimaksud disini adalah membuka banyak lapangan kerja dan juga membantu bisnis lain yang secara tidak langsung bisa dig...